Kian Tinggi, Banjir Petamburan Dipompa

Written By bopuluh on Kamis, 17 Januari 2013 | 20.47

Kian Tinggi, Banjir Petamburan Dipompa

Jumat, 18 Januari 2013 | 11:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Banjir di 11 RW di Kelurahan Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, semakin tinggi. Air pun berusaha disedot dari rumah pompa yang berada di dekat Rusun Petamburan.

Menurut petugas rumah pompa air di Petamburan, Komara, air sudah bisa disedot karena air di Kali Ciliwung yang berada di seberangnya sudah lebih rendah ketimbang air di perumahan warga. Pompa pun sudah bisa dioperasikan.

"Kalau kemarin karena air di kali lebih tinggi, air tidak bisa dipompa. Kalau sekarang sudah bisa karena tinggi air di kali lebih rendah," kata Komara, Jumat (18/1/2013).

Pompa air di rumah pompa di Petamburan ini masih baru. Saat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bertandang ke daerah ini beberapa waktu lalu, pompa baru dikirim. Pompa lama yang sudah rusak diganti yang baru dan sudah bisa dioperasikan.

Sementara itu, kondisi rumah-rumah warga di 11 RW di Kelurahan Petamburan, hingga pukul 10.30 WIB, masih terendam air hingga nyaris menyentuh genteng. Saat malam, kondisi gelap gulita. Warga diungsikan ke bangunan SDN 01-04 Petamburan yang letaknya lebih tinggi.

Sementara warga Rusun Petamburan yang terkepung air sudah mulai kesulitan air untuk minum. Warung-warung yang berada di enam blok di rusun tersebut sudah kehabisan stock minuman galon. Bahkan bahan makanan seperti telor sudah sulit didapat.

"Kemarin sedia dua peti habis, enggak ada sisa. Itu ada pesanan orang. Harganya juga naik," kata Rani, pemilik warung di Blok III Rusun Petamburan.

Selain itu, air PAM byar pet. Namun jika air PAM sedang mengalir, air yang keluar kecokelatan. Sehingga air hanya dipakai hanya untuk keperluan mencuci saja. Warga pun hanya bisa berharap air segera surut.

Editor :

Ana Shofiana Syatiri


Anda sedang membaca artikel tentang

Kian Tinggi, Banjir Petamburan Dipompa

Dengan url

http://lovingmothertochild.blogspot.com/2013/01/kian-tinggi-banjir-petamburan-dipompa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kian Tinggi, Banjir Petamburan Dipompa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kian Tinggi, Banjir Petamburan Dipompa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger